Samsung dikabarkan tengah mengembangkan casing smartphone dengan lapisan antimikroba, yang diklaim mampu mencegah penyebaran bakteri dan melawan virus corona atau Covid 19. Mengutip dari laman situs LetsGoDigital pada Senin (6/7/2020), Samsung telah mendaftarkan hak paten, logo, dan informasi lainnya terkait casing antimikroba ini. Paten casing smartphone dengan lapisan antimikroba ini diketahui telah didaftarkan samsung dengan nama Antimicrobial Coating pada 30 Juni 2020.

Pendaftaran paten ini dilakukan Samsung di beberapa negara, seperti Inggris, Spanyol, Italia, dan Swiss. Dalam deskripsi pendaftaran hak paten ini dijelaskan, bahwa casing antimikroba ini diperuntukkan sebagai pelindung perangkat smartphone dan tablet. Samsung juga menyebutkan, dengan casing antimikroba ini bisa menjadi satu langkah dalam mencegah penyebaran virus.

Pasalnya smartphone pada umum menjadi sumber bakteri dan virus, karena smartphone sering digenggam oleh penggunanya hampir setiap saaat. Dengan lapisan antimikroba pada casing smartphone ini, maka penyebaran bakteri dapat dicegah secara efektif. Terkait lapisan antimikroba ini bukan hal baru, karena sebelumnya beberapa rumah sakit juga telah memanfaatkan teknologi ini untuk membunuh mikroba yang tidak diinginkan, serta melakukan denaturasi protein.

Mengenai kehadiran casing smartphone antimikroba ini, Samsung dirumorkan akan merilis casing ini berbarengan dengan peluncuran produk flagship terbaru miliknya yaitu Galaxy Note 20.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *